Advertisemen
PENGERTIAN TENTANG MUSIK ATAU SENI MUSIK
Sampai sekarang arti dari musik masih aku ingat dari pelajaran waktu masih SD dulu.
selagi masih ingat, aku postingkan pada kalian yang belum tahu.., He..he.. ( Sotta Ya Aku...)
MUSIK berasal dari 'muse` (latin), berarti Seni, Indah, Cantik.
keindahan yang dimaksud dalam muse ini terdiri dari beberapa keindahan yang dibidangi oleh 9 dewa muses.
Dewa-dewa muses itu antara lain:
1.Euterpe: muses ahli puisi.
2.Thalia: muses ahli sandiwara humor
(komedi)
3.Melpomene: muses ahli sandiwara sed ih (tragedi).
4.Terpschore: muses ahli tarian.
5.Clio: muses ahli sejarah.
6.Erato: muses ahli syair dendam rind u & mimik (sastra crotis).
7.Poly Hymnia: muses ahli musik.
8.Calliope: muses ahli syair pahlawan
9.Urania: muses ahli bintang.
Dari berbagai keindahan yang dimiliki oleh 9 dewa muses tersebut kemudian
menjadi suatu cabang seni yang sekarang disebut "SENI MUSIK"
sebagai
mana tertulis dalam kitab tauratnya nabi musa (kitab genesis atau kitab
kejadian) orang yang pertama menemukan dan mengembangkan musik adalah "JUBAL" (SM).
Musik mulai berkembang dengan pesat setelah ditemukanya alat musik 'orgel` oleh Harun Alrasyid (800). dan terus berkembang diseluruh dunia.
Di dunia ini musik terdapat dimana saja, sehingga
para tokoh musik mengatakan, musik merupakan aktivitas universal, dalam
arti bahwa musik itu merupakan suatu kebutuhan bagi kehidupan manusia.
Gontoh
kecil saja, waktu kita masih bayi, jika sedang nangis, pasti orang tua
kita menyanyikan atau melantungkan sebuah nada supaya kita tidak nangis lagi.
bertolak dari hal tersebut, maka tanpa kecuali kita pun butuh terhadap musik.
Dan kalau kita butuh berarti perlu pula untuk mempelajari dan mendalaminya, karena dalam musik itu sendiri mengandung unsur-unsur musik yang sangat kompleks, baik dalam musik instrumental, musik vokal maupun gabungan musik instrumental dan vokal.
Perlu kita ingat bahwa musik merupakan kebutuhan batin yang indah dan bernilai luhur, oleh karena itu, kita " tidak boleh menafsirkannya secara keliru ".
Tujuan mempelajari musik khususnya yang masih berjiwa-jiwa muda adalah mereka akan memiliki kemampuan berapresiasi terhadap alam lingkungan dan karya seni serta dapat memanfaatkan pengalamannya untuk berkomonikasi secara kreatif melalui kegiatan berkarya seni dalam usaha menjunjung tinggi nilai-nilai budaya bangsa.
Dari sedikit uraian diatas "betapa pentingnya seni musik bagi kehidupan
manusia, dan sejauh mana kita telah memanfaatkannya?
Untuk mendapatkan hal tersebut perlulah kiranya kita, khususnya yang masih berjiwa muda untuk mempelajari dan mendalaminya dengan seksama.
Sekarang
mari kita pahami sedikit fungsi-fungsi dari seni musik yang
sesungguhnya. agar kita sebagian tidak salah lagi menafsirkannya. karena
dengan musik, hidup itu akan menjadi indah.
Di dalam kehidupan sehari-hari, Musik itu memiliki fungsi antara lain :
> FUNGSI RELIGIUS :
Dalam fungsi ini, musik digunakan untuk pemujaan terhadap sang pencipta atau digunakan untuk upacara keagamaan.
> FUNGSI PEDAGOGIS :
Dalam fungsi ini, musik digunakan untuk kependidikan.
> FUNGSI EKONOMIS :
Dalam fungsi ini, musik digunakan untuk mencari nafkah. ( Jadi jangan sepelehkan fungsi Musik ini )
> FUNGSI MEDIS :
Dalam fungsi ini, musik digunakan untuk penyembuhan orang sakit.
> FUNGSI SOSIAL :
Dalam fungsi ini, musik digunakan untuk menghibur, membangkitkan semangat masyarakat dan lain-lain.
Jadi sudah tahu kan Pengertian tentang arti dari musik atau seni musik ?
salam.
Advertisemen